Tumpukan perangkat lunak LEMP adalah sekumpulan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menyajikan laman web dan aplikasi web dinamis yang ditulis dalam PHP. Ini adalah akronim yang mendeskripsikan suatu sistem operasi Linux, dengan server web Nginx (diucapkan seperti “Engine-X”). Data backend disimpan di dalam basis data MySQL, dan pemrosesan dinamis ditangani oleh PHP.

Panduan ini menunjukkan cara menginstal tumpukan LEMP pada server Ubuntu 20.04. Sistem operasi Ubuntu menangani persyaratan pertama. Kami akan menjelaskan cara menjadikan komponen lainnya menjadi aktif dan berjalan.

Prasyarat

Untuk menyelesaikan tutorial ini, Anda akan memerlukan akses ke server Ubuntu 20.04 sebagai pengguna sudo non-root reguler, dan firewall yang aktif pada server Anda. Untuk menyiapkan ini, Anda dapat mengikuti panduan penyiapan server awal untuk Ubuntu 20.04 dari kami.

Langkah 1 – Menginstal Server Web Nginx

Untuk menampilkan laman web kepada pengunjung situs kita, kita akan menggunakan Nginx, yang merupakan server web berkinerja tinggi. Kita akan menggunakan manajer paket apt untuk memperoleh perangkat lunak ini.

Karena ini adalah kali pertama kita menggunakan apt untuk sesi ini, maka mulailah dengan memperbarui indeks paket server Anda. Setelah itu, Anda dapat menggunakan apt install untuk menginstal Nginx:

sudo apt update
sudo apt install nginx

Saat diminta, tekan Y untuk mengonfirmasi bahwa Anda ingin menginstal Nginx. Setelah instalasi selesai, server web Nginx akan menjadi aktif dan berjalan pada server Ubuntu 20.04 Anda.

Jika Anda memiliki firewall ufw yang telah aktif, seperti yang disarankan dalam panduan penyiapan server awal kami, Anda akan perlu mengizinkan koneksi ke Nginx. Nginx mendaftarkan beberapa profil aplikasi UFW yang berbeda saat instalasi. Untuk memeriksa profil UFW mana yang tersedia, jalankan:

sudo ufw app list
Output
Available applications:
  Nginx Full
  Nginx HTTP
  Nginx HTTPS
  OpenSSH

Anda disarankan untuk mengaktifkan profil paling ketat yang masih akan mengizinkan lalu lintas yang Anda perlukan. Karena Anda belum mengonfigurasi SSL untuk server Anda dalam panduan ini, Anda hanya akan perlu mengizinkan lalu lintas HTTP reguler pada porta 80.

Aktifkan ini dengan mengetik:

sudo ufw allow 'Nginx HTTP'

Anda dapat memverifikasi perubahan dengan menjalankan:

sudo ufw status

Keluaran perintah ini akan menunjukkan bahwa lalu lintas HTTP kini diizinkan:

Output

Status: active

To                         Action      From
--                         ------      ----
OpenSSH                    ALLOW       Anywhere
Nginx HTTP                 ALLOW       Anywhere
OpenSSH (v6)               ALLOW       Anywhere (v6)
Nginx HTTP (v6)            ALLOW       Anywhere (v6)

Dengan penambahan aturan firewall yang baru ini, Anda dapat menguji apakah server telah aktif dan berjalan dengan mengakses nama domain server Anda atau alamat IP publik pada peramban web Anda.

#mysql #php #nginx

Cara Menginstal Linux, Nginx, MySQL, PHP (tumpukan LEMP) pada Ubuntu 20.04
1.95 GEEK